BADAI PETIR,,sumber aryo hart 2013
Sebuah badai petir, juga disebut badai listrik,
badai guntur atau badai-p, merupakan bentuk cuaca yang dikenali dari
munculnya guntur dan petir
Badai petir bisa terjadi di seluruh dunia, bahkan di wilayah kutub
sekalipun, dengan frekuensi terkuat di daerah hutan hujan tropis, dimana
mereka terjadi setiap hari. Kampala dan Tororo di Uganda telah dianggap
sebagai tempat paling banyak petir di Bumi, gelar ini juga diberikan
pada Bogor di Jawa, Indonesia atau Singapura.
Beberapa badai petir terkuat dan berbahaya terjadi di Amerika Serikat
terutama di Midwest dan negara bagian selatan. Badai tersebut dapat
membuat sebuah tornado. Setiap musim semi, pemburu badai pergi ke Great
Plains Amerika Serikat dan Canadian Prairies untuk menjelajah aspek
visual dan ilmiah badai dan tornado.